Terong Panggang

  • Waktu persiapan 25 mins
  • Sajian 4

Bahan

  • 4 terong sedang 3 sendok makan tepung kacang arab
  • ¼ mangkuk So Good Oat Unsweetened Milk
  • 50 g tahu sutra
  • 1 sendok teh biji rami (flaxseed)
  • 1 sendok teh ragi nutrisi
  • sejumput garam hitam
  • sejumput garam
  • minyak kanola (untuk memasak)

Metode

  1. Panggang terong sampai empuk di semua sisinya.
  2. Biarkan terong mendingin, lalu kupas kulitnya.
  3. Tekan ke bawah untuk memipihkan terong.
  4. Masukkan So Good Oat Unsweetened Milk, tepung kacang arab, tahu sutra, biji rami, ragi nustrisi, dan garam ke dalam blender lalu campur sampai halus.
  5. Biarkan adonan selama 5 menit agar mengental.
  6. Panaskan terlebih dahulu wajan dan semprotkan minyak kanola ke wajan.
  7. Celupkan kedua sisi terong di dalam adonan, lalu masak di wajan sampai berwarna keemasan.
  8. Balik dan ulangi sampai semua bagian terong matang.

Tips

  • Sajikan dengan nasi bawang putih, irisan tomat, dan kecap.

Informasi gizi

  • Per Serve
  • Energi (kJ)
    540
  • Kalori (Cal)
    129
  • Protein (g)
    6
  • Lemak (g)
    3
  • Lemak Jenuh (g)
    0.2
  • Karbohidrat (g)
    13
  • Gula (g)
    11
  • Serat Prebiotik (g)
    10.8
  • Natrium (mg)
    66
  • Potasium (mg)
    748
  • Kalsium (mg)
    121
  • Besi (mg)
    1.2